Mengurus Visa Jerman Sendiri Bikin Pusing?
Ketemu lagi dengan mimin...... ya, kali ini mimin mau berbagi pengalaman..... yaitu gimana sih caranya ngurus visa Jerman sendiri (gak pakai bantuan travel, dll) di Konsulat Jendral Republik Federal Jerman di Kota Pahlawan alias di Surabaya. Dan ribet gak sih? Langsung saja.... mimin akan ceritain semuanya secara tajam, setajam.... SILET :D :D :D :D :D (ups)
Kenapa sih min, mimin ngurusnya gak pakai bantuan travel? Karena, mimin ke Jerman sendiri Insya Allah untuk mengikuti program Summer School selama 1 bulan di Bremen. Jadi yaudah daripada berabe dan dimintain macem2 dari travel
Langsung aja ya..... Berhubung ini mimin ngajuin visa turis. Untuk berkas-berkas yang disiapkan, ini dia:
Kenapa sih min, mimin ngurusnya gak pakai bantuan travel? Karena, mimin ke Jerman sendiri Insya Allah untuk mengikuti program Summer School selama 1 bulan di Bremen. Jadi yaudah daripada berabe dan dimintain macem2 dari travel
Langsung aja ya..... Berhubung ini mimin ngajuin visa turis. Untuk berkas-berkas yang disiapkan, ini dia:
- Formulir permohonan (Isi sendiri di https://videx.diplo.de)
- Lembar Pernyataan (Ada disini https://jakarta.diplo.de/blob/1892152/6ca7f1bf2c528816f5533155e46c133e/pemberitahuan---lembar-perjalanan-data.pdf)
- Pas foto 2 lembar ukuran 3.5x4.5 dan proporsi wajah 80% (Mimin tinggal minta cetak ulang dari soft file pas foto buat visa umroh kemarin dan tinggal diedit sesuai yang diminta. Mimin cetak aja di Modern Photo di Jl. Klampis Jaya)
- Paspor (Tentunya)
- Polis Asuransi (Ini wajib hukumnya ya..... Jika gak ada ini langsung auto tolak pada saat pemeriksaan berkas di loket. Mimin pakai asuransi AXA dan beli online di websitenya langsung. Dan tinggal print. Praktis. Untuk harganya sendiri mimin beli yang paket Gold yang harganya Rp.663.000)
- Biaya permohonan. Jika ditotal, mimin harus bayar €60 untuk biaya Kedutaan, €30 untuk biaya Konsulat, dan Rp.56.500 (Kalau gak salah) untuk biaya pengiriman Surabaya-Jakarta PP (Karena, Paspor akan dikirim menuju Jakarta untuk approval Visa) (NOTE: Untuk biaya dalam Euro bisa berubah-ubah tergantung kurs di Kedutaan)
- Reservasi Tiket Pesawat Yang belum dibayar (Ingat ya.... yang belum dibayar. Jangan sampe nangis-nangis gara2 visa ditolak padahal dapet tiket promo yang gak bisa direfund). Mimin buat sendiri dari website Emirates yang bisa dummy booking tanpa harus ngeluarin uang sepeserpun (Nanti mimin share caranya) (Untuk pemberangkatannya bebas kok, mau Jakarta atau Denpasar tidak dipermasalahkan)
- Bukti Reservasi Penginapan (Karena mimin ikut summer school, mimin sertakan confirmation letter yang menyatakan akomodasi mimin selama disana sudah dibooking)
- Rekening Koran 3 bulan terakhir (Karena mimin dibiayai oleh bokap, maka mimin juga harus menyertakan copy+asli KK atau Akte Kelahiran) (NOTE: Rekening bokap rata-rata perbulan ada uang sekitaran 20jtaan lolos2 aja)
- Surat Keterangan Kerja atau Kuliah dari Universitas (Karena mimin sedang menjalani masa-masa dibangku kuliah, mimin sertakan aja surat dari ITS. Suratnya terserah sih mau dari departemen atau dari BAAK. Kalau dari BAAK, tinggal ngajuin via Integra dan pilih yang Bahasa Inggris, dan minta tanda tangan di kantor BAAK, beres deh)
- Bukti aset (Ini entah kalau gak punya bagaimana. Tapi berhubung STNK mobil mimin sudah atas nama mimin sendiri, mimin sertakan juga)
Tetapi, terkadang ada syarat2 tambahan yang harus disertakan. Bawa aja untuk jaga-jaga. Dan ini dia berkas tambahan yang diminta oleh pihak konjen pada saat mimin kemarin ngurus visa:
- Confirmation Letter dari penyelenggara (Yang ini gak disuruh cuma kemarin mimin bawa untuk jaga-jaga)
- Kwitansi atau Bukti Pembayaran (Mimin pakai slip bukti transfer dari teller BNI, dan tidak masalah)
- Surat Pernyataan pembiayaan Selama Program (Format bebas, usahakan berbahasa Inggris ya....)
Oke, lanjut aja ya.... Yang pertama, adalah membuat janji temu. Khusus untuk pembuatan di konjen Jerman di Surabaya, pembuatan janji temu bisa menelpon langsung menuju konjen. Untuk pengaturan jadwal berdasarkan jadwal yang tersedia disana (Jika untuk pembuatan di Jakarta, bisa langsung klik website ini: https://service2.diplo.de/rktermin/extern/choose_realmList.do?locationCode=jaka&request_locale=en)
Setelah itu, isi formulir di videx.diplo.de, dan isilah formulir sebagai berikut:
Untuk gambar ini, mimin isi sesuai data diri mimin sekarang......
Yang ini, mimin isi sesuai kampus mimin dan telpon yang tertera di mbah google atau di website resmi ITS
Yang ini, mimin isi dengan alamat tempat tinggal mimin....
Yang ini, mimin isi dengan dokumen-dokumen yang diperlukan. Seperti Nomor Paspor, dll. Jika sidik jari anda sudah pernah diambil untuk tujuan permohonan visa Schengen, bisa dicentang
Ini untuk data perjalanan mimin. Karena tidak tau visa apa yang akan diajukan (Mimin sudah konfirmasi ke pihak penyelenggara, mimin isi dengan visa Pariwisata. Jangan lupa pastikan juga tujuan utama dan Negara Schengen pertama yang dikunjungi dan jumlah izin masuk yang dibutuhkan)
Untuk refrensi, berhubung mimin mengikuti summer school. Mimin isi begini:
Nama Organisasi -> Nama Institusi yang mimin akan ikuti
Nama Pengundang dan Nama Depan -> Sesuaikan yang bertandatangan di confirmation letter
Alamat, dll -> Sesuaikan institusi boleh, dan lolos-lolos saja
Untuk yang hotel bagaimana? Isi nama Hotel dan alamat diformulir ini
Untuk pembiayaan, jangan lupa dicentang seperlunya. Semisal memilih penjamin lain, jangan lupa isikan orang yang akan menjamin anda selama di Jerman (Karena yang menjamin adalah bokap, yaudah isikan data bokap disitu)
Untuk Dummy Booking tiket pesawat bagaimana caranya? Buka website Emirates lalu untuk pembayaran pilih Pay at Emirates Office. Jadi, tiket anda akan tersimpan selama 3 hari dan setelah itu akan hangus. Jadi lumayanlah
Setelah semua siap, barulah kita berangkatttttt............. Oh iya, alamat Konsulat Jenderal Republik Federal Jerman sendiri berada di Jalan Doktor Wahidin No.29, DR. Soetomo, Kec. Tegalsari, Kota Surabaya, Jawa Timur 60264. Sebagai tahapan awal, jangan lupa minta ijin ke security untuk masuk dan mengisi buku tamu
Setelah itu, masuk saja dan pastinya akan dipanggil. Untungnya, karena mimin dapat jadwal pas saat konjen baru buka, jadi masih sepi pi pi piiii......
Setelah dipanggil, mimin serahkan berkas berkas yang dibutuhkan. Setelah semua dicek dan diterima, baru jari mimin discan untuk diambil biometriknya. Setelah diambil biometriknya, lalu siapkan uang untuk pembayaran..... Jangan lupa, pembayarannya dengan menggunakan cash ya......
Setelah pembayaran, mimin diberikan kwitansi untuk pengambilan dan visa bisa diambil dalam waktu 2 minggu lagi. WHAT? LAMA BENERRRRRRRRRRRRRR.................. Mimin memaklumi lah soalnya banyak sekali yang sedang mengurus visa dikarenakan sebentar lagi sudah musim liburan..... Untuk pengumuman terkait visa akan diumumkan via email. Jadi, pastikan tulislah email anda dengan jelas ya supaya gak ada acara ribut sana sini.....
Begitu mimin cek di email dan ada email dari konjen, langsung mimin besoknya tancap gas untuk mengambil visa. Dan apa yang terjadi? Visanya diterima dan ditempel dengan rapi dibagian paspor mimin.....
Seperti inilah visa mimin....
Bahkan, mimin dikasih bonus untuk visa Multi Entry pula. Mantap lah (sekaligus Berkah Ramadan juga....)
Itu aja dari mimin, simpel kan buat ngurus Visa Jerman sendiri tanpa bantuan yang lain? Jika ada yang ditanyakan bisa disampaikan dikolom komentar. Sampai ketemu di postingan mimin selanjutnya..... Bye-bye.....
Komentar
Posting Komentar